Kamis, 01 Maret 2012

Suzuki Satria FU 150, Bebek 4 Tak 200 cc

Di kelas bebek s/d 200 cc 4-tak tune-up ajang Pertamina Enduro Pertamax Corsa Dragbike Championship 2011, Suzuki Satria F 150 pacuan Dani Tilil tak ada lawan. Pria berbadan kurus itu menorehkan catatkan waktu 7,783 detik di sirkuit Jl. Benyamin Sueb (27/11) lalu. Timingnya terkecil diantara rivalnya. Sukses Tilil disupport abis Hari Novrian, mekanik AHM SKM Harry Motor. Kebetulan Uda, sapaan karib Hari, piawai juga garap mesin bebek Hyperunderbone buat liaran trek 800 meter yang kapasitasnya hampir 300 cc. Yang liaran pernah diulas MOTOR Plus juga.  “Buat turun pada jarak 201 meter, spek dan setingan mesin beda sedikit. Terutama...

Yamaha Jupiter-Z, Jagoan 15 Ribuan

Khusus main 15 ribuan. Itu bahasa gaul anak balap liar. Kalau diterjemahkan, artinya khusus melayani taruhan Rp 15 jutaan. Jadi, kalau tidak berani, enggak usah menantang. Mundur aje!  Itu angka minimal taruhan menggunakan Yamaha Jupiter-Z korekan Bambang ini. Dia pemilik bengkel Putra Raja Sport (PRS) di Jl. Raya Pondok Gede No. 3 Bekasi.  Untuk meningkatkan power mesin, sudah pasti langkah bore up dan stroke  up ditempuh. Di Yamaha Jupiter-Z milik antok ini, Bambang memasang seher kepunyaan Kawasaki Eliminator. Diameter seher motor asli keluaran Thailand ini dipilih yang punya ukuran 66 mm. Bambang kemudian memadukan...

Honda BeAT 2010, Gabrukan 500 Meter!

Kata ‘gabrukan’ di trek lurus malam hari, punya arti tertentu. Yaitu, ketemu ditempat dan langsung balap! Konsep ini yang dipegang Honda BeAT milik Andi Alamsyah. Skubek langsing buatan pabrikan sayap tunggal ini, diseting buat main gabrukan! “Jadi, enggak pakai panjer atau uang muka segala buat pastikan permainan. Motor ini memang sengaja dibuat main gabrukan di daerah Bintaro Jaya, Tangerang,” sebut pria yang tinggal di Komplek Kodam, Tanah Kusir, Jakarta Selatan itu. Pacuan diseting hanya buat lahap trek lurus 500 meter. Tapi, terkadang bisa juga dipaksa berlari hingga 700 meter. Soal seting, Andi menyerahkan ke Tio Pratama yang...

Yamaha Mio, 200 cc Sentuh 7,5 detik!

Yamaha Mio keluaran 2010 yang dipacu Agung Unyil ini, menyabet waktu tercepat di kelas matic 200 cc. Yaitu 07.560 detik di salah satu event drag di Surabaya, Jawa Timur beberapa waktu lalu.  Peraciknya, Abdul Majid mekanik dari bengkel Perintis Motor (PM) di Jl. Raya Menur No.29F, Surabaya, Jawa Timur ini. “Meskipun cukup lama bereksperimen, tapi tidak mudah putus asa dalam melakukan apapun yang diinginkan. Semua berkat team dan joki yang selama ini menemani saya dalam riset mesin,” bilangnya. Penasaran apa yang membuat motor ini jadi kencang dan disegani? Pasti ada resepnya donk. Nyok kita lihat langsung resep yang diracik. “Buat...

Yamaha Mio, Pelatuk Roller

Di event IFO Drag Bike Competition seri 3 di Jakabaring, Palembang  (7/1) lalu, Yamaha Mio ini sukses merebut podium satu di kelas matic FFA s/d 250 cc. Motor dari tim Sinsin Mentari Primax Racing ini catatan waktunya 8.373 detik.  Resep jitu geberan Raymond Lee yang asal Jakarta ini lebih banyak tertular virus drag dari Ibu Kota. Yaitu pemakaian part Thailand dan lokal. Maklum saja yang ngerjain motor milik Fredy Ebol  dari Sinsin Mentari Racing itu mekanik ibu kota. Tingkat kecepatan Mio ini salah satu faktornya adalah ditunjang dengan meminimalkan gesekan.  Caranya dengan menggunakan rocker arm roller....

Yamaha Mio, Semua Dilayanin

Yamaha Mio milik Fahmi Semar ini untuk turun balap liar dan resmi sekaligus. Makanya kapasitas dibuat buncit sebesar mungkin. Kini Mio warga Gading Serpong, Tangerang, Banten, ini sudah mencapai 315 cc. Angka ini dianggap paling pas oleh Semar eh Fahmi maksudnya.  Namun untuk mewudukan angka keramat 315 cc, Fahmi bukan pergi ke dukun. Dia butuh peran mekanik buat meracik pacuan balap miliknya. Mio kesayangannya dibawa ke JP Racing di Jl. Cendrawasih No.6EF, Sawah Lama, Tangerang, Banten.  Buat menaikkan isi silinder jadi tinggi, piston diganti pakai merek LHK diameter 70 mm. "Seher ini juga dibuat lebih ringan lagi. Selain...

Yamaha Jupiter-Z, Ngacir Lewat 212,5 cc

Yamaha Jupiter-Z milik Akianlie yang tinggal di Harapan Indah, Bekasi, Jawa Barat ini, kerap meninggalkan jauh lawannya. Terutama di ajang balap lurus malam hari. Asep Bajaj yang jadi joki di pacuan yang sekarang usung isi silinder 212,5 cc ini. “Keluarnya motor ini kalau ada yang nantangin saja. Tapi, itu juga jarang main kok. Paling dalam satu bulan cuma dua kali. Terima main dimana aja,” beber Bajaj yang yang tinggal di daerah Cipinang, Jakarta Timur itu. Otak dibalik kencangnya lari Jupiter lansiran 2007 ini ada di tangan Fikry Syamlan. Doi, mekanik Arjuna Racing di Jl. Srengseng Sawah No. 4, Lenteng Agung, Jakarta Selatan. Angka...

Suzuki Satria 120R, Khusus Standaran!

Lingkungan balap jalanan alias bali di Jabodetabek khususnya Bekasi, enggak asing dengan Satria R120 milik Hari Panji ini. Maklum, beberapa kali tunggangan Ambon Dayat ini merajai trek lurus 500 meter. Bahkan dalam samalam, pernah sampai 5 kali mengalahkan Satria sekelasnya. Hebat... Namun bukan untuk turun di kelas bebasan yang membolehkan semuanya diganti. Ini hanya untuk bermain di kelas standaran. Yang penting bisa lari kenceng. Tidak boleh menambah paking blok yang tebal. Semua harus terlihat standar dari luar. Untuk jadi jawara balapan trek lurus 500 meter, Ceng Kaw mekanik Ceng Speed dari Bekasi Timur tidak membutuhkan banyak...

Honda BeAT, Bermain Piston dan Klep Ringan

Kecintaannya pada motor kenceng membuat Bayu Adi yang tinggal di Jl. Pam Baru Raya, No. 12, Bendungan Ilir, Jakata Pusat ini, rela begadang demi Honda BeAT lansiran 2010 miliknya.  Eits, doi hanya mau main di kelas seher 58,5 mm saja. “Motor saya ini memang khusus buat main piston 58,5 mm. Peranti itu tidak boleh lebih dari diameter yang diterapkan dengan jarak 500 meter. Soalnya setiap menang, motor harus di scrut lewat cara dibongkar,” bilang Bayu. CDI pakai Kitaco Rahasia kencangnya BeAT Bayu, tak lepas dari tangan dingin Ichsan Harry Prastyo. “Piston pakai Honda Sonic 58,5 mm. Karena diameter pen pistonnya sama. Yaitu,...

Page 1 of 15123Next

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites